Posts from the ‘Film’ Category

Taree Zameen Par

Film ini mengisahkan tentang anak disleksia berusia antara 8-9 tahun-an yang keadaannya tidak dipahami oleh keluarganya apalagi lingkungannya. Sehingga dia harus berjuang sendirian dalam kesendiriannya, ketakutannya, kegagalannya, kebingungannya dan rasa defresinya.

Isan sama sekali tidak bisa membaca, menulis, dan berhitung sehingga dia akhirnya juga tidak mengalami kesulitan dalam akademiknya dan tidak naik kelas selama berkali-kali. Untuk mengalihkan dari ketidakmampuannya tersebut dia terkesan menjadi anak yang pemberontak. Sehingga keluarga dan lingkungannya mencapnya bodoh, tukang berkelahi dan pemberontak.

Isan pun kemudian dikirim ke asrama oleh ayahnya. Dan itu bagi Isan menjadi puncak ketakutannya dalam kesendirian. Jauh dari keluarganya terutama ibunya. Tapi untunglah di asrama ini dia kemudian dipertemukan dengan guru seni yang bernama Ram (diperankan oleh Amir Khan), yang mengerti keadaan dirinya.

Guru Ram mengenali Isan sebagai anak disleksia ketika melihat semua buku pelajaran milik Isan dimana terdapat banyak kesalahan yang semuanya itu merupakan pola anak yang disleksia. Dia juga kemudian pergi ke rumah orang tua Isan untuk mencari tahu lebih banyak tentang Isan dan dia menemukan kelebihan Isan yang tidak dimiliki anak yang lain terutama di bidang lukisan dan imaginatifnya. Guru Ram berusaha menerangkan kepada ayah Isan tentang keadaan Isan namun ayahnya Isan belum bisa menerima kenyataan tersebut.

Dengan bantuan guru Ram, Isan kemudian belajar menulis, membaca dan berhitung. Dan Isan akhirnya BISA. Dan atas jasanya juga Isan diberi kesempatan untuk memperlihatkan kemampuannya di bidang melukis. Lukisan Isan yang sangat luar biasa pun jadi juara di kompetisi melukis tersebut bahkan menjadi sampul buku tahunan sekolahnya.

Film ini sangat bagus. Menyentuh perasaan sehingga berbagai kejadian yang menimpa Isan benar-benar menguras air mata. Dari awal sampai akhir sangat bagus jalan ceritanya. Memberikan pengetahuan, wawasan kepada kita terutama guru dan orang tua tentang disleksia. Apalagi untuk orangtua anak berkebutuhan khusus sangat perlu menonton film ini. Dan juga para pendidik di sekolah umum perlu menonton film ini.

“TIAP ANAK SPESIAL”

Ketika Cinta Bertasbih

Film ini merupakan film dari novel best seller karya Kang Abik (Habiburrahman El Shirazy). Film dari novel dengan 2 jilid ini diharapkan lebih bagus dari Film Ayat-Ayat Cinta.

Seperti Novelnya, film ini menceritakan seorang pemuda yang kuliah di Mesir bernama Azzam. Namun karena ayahnya meninggal dunia, dia harus membiayai kuliahnya sendiri dan keluarganya yang ada di Indonesia. Dia kemudian menjadi seorang wirausahawan di bidang tempe dan di Mesir lebih dikenal sebagai pedagang tempe daripada seorang mahasiswa. Akibat lebih berkonsentrasi berjualan maka kuliahnyapun terbengkalai.

Dia tertarik hatinya pada seorang mahasiswi Indonesia bernama Anna. Namun Anna kemudian menikah dengan teman sekuliah mereka bernama Furqon. Padahal sebenarnya Anna pun tertarik hatinya dengan Azzam namun dia tidak lagi bertemu dengan Azzam, yang dia tahu dia tertarik dengan seorang pria bernama Abdullah yang tidak lain adalah Azzam.

Tapi di akhir cerita, mereka akhirnya bersatu setelah Anna kemudian bercerai dengan Furqon dalam kondisi masih gadis.

Tunggu filmnya : tanggal 11 Juni 2009